5 Tips WhatsApp || Oleh Michael Yudo

Whatsapp merupakan salah satu aplikasi perpesanan populer yang paling banyak digunakan oleh masyarakat global.

Namun WhatsApp tidak hanya sekadar mengirim pesan, aplikasi itu memberikan banyak fitur lainnya yang jarang diketahui banyak pengguna. Berikut lima tips WhatsApp :

1. Mencari obrolan spesifik

Pengguna tidak bisa mengontrol obrolan yang masuk setiap saat dan menumpuk menjadi puluhan atau bahkan ratusan obrolan dengan berbagai topik, baik obrolan individu ataupun grup sehingga akan sulit untuk mencari informasi penting di antara obrolan tersebut.

Lewat fitur mencari obrolan, pengguna dapat melihat kembali informasi tersebut. Untuk mencarinya, cukup ketuk ikon pencarian atau mengetik di bilah pencarian untuk mencari apa pun. Masukkan satu kata penting dan WhatsApp akan mencari serta menampilkan semua hasil di seluruh percakapan di dalam aplikasi.

2. Temukan kontak yang paling sering berbagi pesan

Pengguna mungkin pernah bertanya-tanya kepada siapa pengguna paling banyak mengobrol setiap hari melalui WhatsApp. Untuk mengetahuinya, buka Settings > Data and Storage Usage > Storage Usage dan pilih kontak untuk melihat bagaimana pengguna berkomunikasi dengannya.

Daftar susun yang ditampilkan ini berdasarkan orang yang paling sering pengguna kirimi data, termasuk pesan teks, video, dan gambar.

3. Tambahkan penekanan pada kata-kata

Pengguna tidak dibatasi hanya mengetik pesan di font WhatsApp dasar secara default. Tetapi pengguna juga dapat menambahkan penekanan melalui huruf tebal (bold), miring (italic), dan dicoret (strikethrough).

Jika pengguna ingin membuat kata tebal (bold), cukup tambahkan tanda bintang (*) di kedua sisi kata yang pengguna ketikkan. Untuk cetak miring (italic), tambahkan garis bawah (_) di kedua sisi, sementara untuk menghasilkan kata yang dicoret cukup tambahkan tilde (~) di kedua sisi.

4. Arsipkan obrolan

Saat pengguna mengarsipkan obrolan, obrolan itu tidak terhapus selamanya tetapi disembunyikan dari jendela obrolan utama sehingga mencegah orang lain lebih sulit untuk melihatnya secara sekilas.

Untuk mengarsipkan obrolan di iOS, geser dari kanan ke kiri pada jendela obrolan kemudian ketuk Arsip. Di Android, pengguna dapat menekan lama pada obrolan lalu ketuk pada folder arsip.

5. Membalas pesan obrolan grup secara pribadi

Tidak sedikit pengguna WhatsApp yang lebih nyaman berbicara dengan seseorang secara pribadi daripada di grup dengan banyak orang. WhatsApp memiliki fitur yang memungkinkan pengguna membalas pesan di grup secara pribadi.

Untuk pengguna iOS, tekan dan tahan pesan dalam obrolan > ketuk Lainnya > ketuk Balas Secara Pribadi. Sementara di Android, pengguna harus menekan dan menahan obrolan > ketuk tiga titik di sudut kanan atas > ketuk Balas Secara Pribadi.

Membuat Team Site Pada Sharepoint || Oleh Poetra Mahendra

Microsoft Office 365 memiliki banyak office suites seperti Word, Excel maupun Powerpoint, namun ada satu office suites yang jarang dilirik orang namun sangat berguna untuk melakukan kolaborasi, karena bisa digunakan untuk membuat microsite yang memudahkan untuk melakukan koordinasi yaitu Sharepoint.

Sharepoint memiliki banyak kegunaan, mulai dari project planning, delegasi dan penugasan, document versioning dan masih banyak lagi. Untuk edisi kali ini saya akan menjelaskan bagaimana membuat microsite untuk team anda dan melakukan sharing dokumen, agar dapat dikerjakan oleh semua anggota tim.

  • Pertama login ke halaman web www.office.com, masukkan user id microsoft account anda serta password, maka anda akan masuk ke halaman office online, klik pada Ikon Sharepoint.

  • Kemudian klik Ikon Create Site dan akan muncul 2 pilihan, yaitu : 1) Team Site atau 2) Communication Site. Pada edisi kali ini saya akan membahas Team Site saja.

  • Kemudian berikan nama (otomatis juga akan membentuk nama grup baru pada Office 365 panel anda) serta berbagai atribut lain. Kemudian set privacy settings, apakah anda ingin membuat site ini sebagai private atau public. Pada contoh ini saya akan membuat microsite yang nantinya akan berisi diagram jaringan untuk keperluan IT Support.


Bila sudah selesai, klik Next

  • Pada halaman utama microsite yang baru kita buat, berikutnya Upload file. Cari bagian Documents dan kemudian upload file.


Tunggu proses upload hingga selesai, hasilnya seperti di bawah.
–Langkah Tambahan–
Sampai di sini prosesnya sudah selesai, berikutnya saya akan membahas beberapa langkah tambahan, guna menambah kegunaan pada microsite yang baru kita buat ini.

Mengatur akses member pada microsite

Kita dapat merubah member pada website, agar user lain bisa berkolaborasi dengan microsite kita. Caranya temukan ikon members di pojok kanan atas.

 

Apabila diklik, maka akan muncul tampilan untuk menambah maupun mengurangi member.

 

Merubah tampilan website kita

Sebetulnya ada banyak sekali fitur untuk mengatur halaman web, seperti membuat news dan lain sebagainya,  yang apabila harus dijelaskan dalam satu edisi Pojok IT akan sangat panjang . Berhubung topik hari ini adalah dokumen, maka kita ingin dokumen menjadi “bintangnya”. Caranya adalah menggeser dokumen ke bagian paling kiri atas. Untuk memulai, klik edit pada pilihan ikon di pojok kanan atas.


Setelah itu klik pada bagian dokumen, agar bisa kita tarik, sehingga posisinya berada paling kiri-atas dan menjadi teratas untuk dibaca.

Setelah selesai klik Republish untuk menyimpan perubahan tampian yang baru kita buat tersebut

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat

Fitur Mini View pada Windows 10 || Oleh Doli

Ada beberapa fitur yang jarang sekali digunakan pada Windows 10, salah satunya adalah fitur Mini View, dimana fitur ini dapat dinikmati ketika kita sedang menonton acara TV ataupun film.

Cara menggunakan fitur ini cukup mudah, berikut langkah-langkahnya :

1. Sebagai contoh bukalah file film yang ada pada laptop, dengan cara klik kanan pada file film tersebut lalu Open with Films & TV (atau Movies & TV). Atau bisa langsung dari menu All Programs pada menu Start Windows.

2. Setelah aplikasi Films & TV terbuka, coba putar file film yang akan ditonton. Setelah film berjalan, klik kotak kecil di pojok kanan bawah seperti gambar berikut ini.

3. Berikutnya akan tampil layar kecil di pojok kanan atas layar. Inilah yang disebut Mini View.

Semoga Bermanfaat

Membuat Teks Melingkar di OpenOffice Impress || Oleh Junaidi

Anda mungkin sudah begitu familiar dengan aplikasi Microsoft PowerPoint. Penggunaan Microsoft PowerPoint untuk membuat dokumen presentasi begitu dominan, hampir mungkin orang beranggapan bahwa inilah satu-satunya aplikasi untuk membuat presentasi. Istilahnya, tidak ada dokumen presentasi tanpa aplikasi Microsoft PowerPoint.

Namun sebenarnya, ada aplikasi lain sumber terbuka (open source) yang memiliki fitur dan kemampuan seperti Microsoft PowerPoint, salah satunya adalah Impress atau lebih lengkapnya OpenOffice.org Impress. Impress adalah salah satu komponen atau aplikasi yang terdapat di OpenOffice.org office suite. Dengan OpenOffice.org Impress, Anda juga dapat membuat dan menghasilkan presentasi (slide shows) seperti halnya Anda menggunakan Microsoft PowerPoint.

Sebagaimana Microsoft PowerPoint, Anda dapat membuat slide menggunakan banyak elemen berbeda seperti text, bulleted and numbered lists, tables, charts, clip art dan juga obyek grafis lainnya. Pada PowerPoint, Anda dapat menggunakan Word Art untuk membuat teks dekoratif. Dengan OpenOffice.org Impress atau komponen lain dari OpenOffice.org, Anda juga dapat membuat teks melingkar menggunakan Fontwork.

Jalankan terlebih dahulu OpenOffice.org Impress. Klik menu View (1), kemudian submenu Toolbars (2) dan selanjutnya submenu Fontwork (3)

Pada Toolbar Fontwork yang muncul, klik tombol Fontwork Gallery (1), kemudian pilih salah satu model fontwok yang ingin digunakan (2) dan kemudian klik tombol OK (3).

Untuk mengganti teks, double klik pada fontwork, ketikkan teks yang kita inginkan.

Untuk merubah bentuk teks, pilih Fontwork Shape sesuai ke inginan kita.

 

 

Semoga Bermanfaat

 

 

 

Hybrid PDF pada LibreOffice || Oleh Cecep Wahyudin

PDF Hibrid adalah file yang dapat dibaca seperti file PDF umumnya, akan tetapi memiliki format ODF, sehingga memungkinkan rekan-rekan mengedit kembali, apabila terjadi kesalahan dalam pengetikan / penginputan dengan menggunakan LibreOffice.

Keuntungan menyimpan dokumen dalam format PDF Hibrid juga memungkinkan rekan-rekan berbagi dokumen diantara penampil dokumen tanpa mengkuatirkan masalah kompatibilitas sambil tetap memiliki kemampuan untuk dapat mengedit isinya.

Berikut cara mengaplikasikannya :
Aktifkan opsi ini dari menu File -> Export as PDF dan centang kotak  Hybrid PDF (Embed PDF File) lalu klik Export untuk menyimpannya dalam bentuk PDF.

 

Selamat Mencoba. Semoga Bermanfaat.

Memanfaatkan Google Drive sebagai Aplikasi Scan dari Ponsel || Oleh Venny

Ada kalanya kita butuh mengubah berkas dokumen (hard copy) menjadi bentuk digital (soft copy) untuk dibagikan / dikirim ke pihak lain. Memindai berkas fisik dokumen tanpa mesin scanner, dapat dilakukan hanya dengan memanfaatkan fitur scanner yang ada pada aplikasi Google Drive ponsel. Jadi kita tidak perlu lagi memasang aplikasi tambahan lainnya.

Berikut cara memindai dengan aplikasi Drive dari ponsel :

  • Pastikan aplikasi Google Drive sudah diperbarui (minimal versi 2.0).

  • Buka aplikasi Drive. Pilih tombol “+ yang ada pada pojok kanan bawah.

  • Akan muncul layar Create New dan pilih tombol Scan.

Apabila muncul pertanyaan lanjutan, ijinkan aplikasi untuk mengakses kamera, agar dapat mengambil foto.

  • Arahkan kamera telepon genggam menghadap berkas dokumen yang akan dipindai (tidak perlu tegak lurus). Hasil foto yang berbentuk trapesium dapat dikoreksi dengan memilih tanda centang yang ada di paling kanan.

  • Pilih tombol Crop yang ada di paling kanan. Akan muncul garis dengan 8 titik biru yang dapat digeser mengikuti tepi kertas, sehingga hasil crop dokumen berbentuk persegi panjang, tegak lurus menghadap kita.

 

  • Apabila sudah sesuai, pilih Done, beri nama file dan Save untuk menyimpan.
  • Upload file PDF hasil scan ke My Drive. Selanjutnya tinggal memilih Share atau Send a copy untuk berbagi dengan pihak lain (bisa melalui Whatsapp, email, bluetooth atau opsi lain yang tersedia).

 

 

Selamat Mencoba. Semoga Bermanfaat

 

Tips Memilih Ponsel Kategori Baterai Tahan Lama Saat Pandemi Covid-19 || Oleh Andika Eka Putra

Selama Pandemi Covid-19 pergerakan dunia maya meningkat dikarenakan mengurangi interaksi jarak dekat maupun berkomunikasi tatap muka. Demi mencegah penyebaran dan penularan wabah virus covid-19 maka opsi dengan ponsel pintar (smartphone) yang sangat banyak pilihan disuguhi produsen dengan kategori menarik terbaru yakni bisa selalu ON walaupun sering dipakai.

Tips untuk kita perhatikan dalam kategori daya tahan baterai dengan tujuan ponsel tahan lama walaupun sering dan aktif dalam menjalankan aktivitas di dunia maya. Bekerja, bersosialisasi, berdagang, eksitensi manusia tetap terjaga dalam jaringan komunikasi teknologi masa kini 3G/4G:

  • Pilih Ponsel Android berkapasitas di atas 5000 mAh. baterai ini dalam penggunaan aktivitas tingkat tinggi pada masa pandemi ini cocok untuk para pemilik atau pengguna.

Gambar 1

  • Pilih yang dilengkapi Charger dengan istilah pengisian cepat (Fast Charging, Ultra Fast Charging, VOOC Charging, dst). Artinya teknologi pengisian daya baterai melalui charger akan jauh lebih cepat sehingga baterai lebih sedikit membutuhkan waktu agar segera terisi kembali.

Gambar 2

  • Pilih System Android terbaru yakni Android 10 ke atas yang memiliki fitur pengaturan mode Daya / Power. dengan fitur pilihan ini dapat memungkinkan ponsel mengurangi aktivitas program yang tidak diperlukan pengguna, di saat baterai sangat sedikit dayanya (low battery) yang bisa memperpanjang daya tahan 2-3 jam lebih lama dari mode biasa (normal)

Gambar 3

  • Pilih ponsel yang memiliki tema tampilannya yakni mode gelap (dark mode) sehingga layar LCD/AMOLED ponsel ada tidak boros dalam penggunaannya dikarenakan layar background gelap tidak perlu extra cahaya seperti mode normal yakni berwarna putih

Gambar 4

Dengan teknologi dan penemuan terbaru, produsen tidak hanya menambahkan kapasitas baterai tapi juga kemampuan pengisian baterai agar kembali penuh dengan waktu singkat yang disematkan pada chargernya.

Operating System Android terkini juga memberi aplikasi. fitur, setting dalam mode penghemat sehingga selama Pandemi Covid-19 ini. Aktivitas pekerjaan softcopy, soft file, social media, hiburan video karena bioskop cinema terlarang beroperasi, kegiatan belajar anak, belanja kebutuhan online kini dapat terpenuhi didalamnya.

Gambar 5

Data Ponsel ini contohnya Redmi Note 9 yang mampu bertahan: 125 jam non stop, hampir 35 jam sinyal 3G komunikasi, 18 jam browsing halaman web dan 18 jam menjalankan video. Semua test dijalankan non-stop untuk menunjukkan bahwa ponsel ini kuat daya tahan baterai dari 100 sampai 0 %

 

–Selamat Memilih, Semoga Bermanfaat–

Cara Aman dari Gangguan Hacker Saat Menggunakan Video Call Zoom || Oleh John Richardo

Akhir-akhir ini aplikasi video conference Zoom marak dipakai oleh banyak kalangan. Seiring dengan semakin populernya aplikasi Zoom, semakin banyak pula gangguan dari para hacker.

Berikut tips cara aman agar terhindar dari gangguan para hacker saat menggunakan aplikasi video call zoom.

  1. Buka Account Management.
  2. Klik Pengaturan Akun, gulirkan ke bawah ke opsi Waiting Room lalu aktifkan.
  3. Pilih siapa saja yang bisa menghadiri, apakah All Participants atau Guest Participants Only.
  4. Waiting Room juga dapat diatur untuk pertemuan tertentu. Caranya, jadwalkan pertemuan terlebih dahulu pada opsi Schedule Meeting.
  5. Lalu klik Upcoming Meeting.
  6. Anda juga dapat mengaktifkan Waiting Room untuk semua rapat dengan ID rapat pribadi Anda. Caranya, klik opsi Meeting lalu klik Personal Meeting Room.
  7. Klik Edit This Meeting.
  8. Anda harus memastikan Waiting Room aktif dengan dicentang, lalu klik Save.
  9. Host dapat mengendalikan Waiting Room dengan memilih Manage Participants.
  10. Setelah pertemuan dimulai, calon peserta rapat dapat diterima dari daftar tunggu di bawah Manage Participants : Kelola peserta atau seluruh peserta di Waiting Room dapat diterima sekaligus.
  11. Lalu klik More pada Video Participants, agar dapat dikirim ke Waiting Room selama panggilan.

Sekian, selamat mencoba, semoga bermanfaat.

Cara Membuat, Mengedit dan Menghapus Comment pada LibreOffice Calc || Oleh Beni Syaban

Comment atau komentar merupakan sebuah catatan kecil yang ditampilkan pada cell LibreOffice Calc. Catatan kecil ini berfungsi sebagai informasi bagi pemilik atau pengguna, mengenai data yang di masukkan ke dalam cell tersebut.

Untuk membuat comment atau komentar dalam Libre Office Calc dapat dilakukan melalui 2 cara.

 

Cara pertama dengan memanfaatkan klik kanan pada cell.

– Klik kanan pada cell yang akan diberi komentar

– Pilih Insert Comment

– Ketikkan komentar dalam kotak warna kuning yang sudah muncul.

 

Cara ke dua melalui menu Insert.

– Klik pada cell yang akan dibuat komentarnya

– Klik menu Insert dan pilih Comment

– Ketikkan komentar yang diinginkan.

 

Kolom komentar memang terlihat sangat kecil, tetapi ukurannya secara otomatis akan menyesuaikan dengan jumlah huruf dan kalimat yang dimasukkan. Bahkan ukuran kotak komentar tersebut dapat diubah  sesuai kebutuhan.

Untuk mengedit isi komentar yang sudah pernah dibuat, dapat dilakukan dengan cara klik kanan pada cell, pilih Edit Comment dan edit teks pada kotak komentar.

Untuk menghapus komentar yang sudah dibuat sebelumnya, dapat dilakukan dengan cara klik kanan pada cell yang bersangkutan, pilih Delete Comment.

Untuk tetap menampilkan isi komentar secara permanen, klik kanan pada cell yang bersangkutan, pilih Show Comment.

Sebaliknya untuk menyembunyikan isi komentar, klik kanan pada cell yang bersangkutan, pilih Hide Comment. Cell hanya akan menampilkan kotak kecil berwarna merah di sudut atas cell.

Demikian materi Pojok IT sesi kali ini.  Semoga bermanfaat.

 

 

Cara Mengatasi Hasil Print yang Tidak Sesuai atau Berantakan || Oleh Enriqo Harpa Armadani

Saat ingin mencetak atau print dokumen baik itu dari office, pdf reader, maupun browser terkadang tidak sesuai ekspektasi atau berantakan. Berikut yang harus diperhatikan sebelum mencetak atau print:

1. Print Preview

Print preview adalah menu yang berguna untuk melihat terlebih dahulu hasil dari lembar kerja dokumen yang telah dibuat sebelum di print. Dengan adanya print preview kita bisa menghindari atau mengatasi hasil print yang tidak kita inginkan.

Jika bingung mencari menu ini, print preview terdapat di Menu Bar lalu ke File :

Print Preview Office
Print Preview PDF
Print Preview Firefox

2. Pemilihan Ukuran Kertas

Ada berbagai macam ukuran kertas, sehingga diperlukan pengecekan dan penyesuaian dengan kertas yang tersedia sebelum memulai mencetak dokumen.

Berikut langkah-langkah untuk menentukan ukuran kertas:

1. Klik File lalu pilih Print

2. Pilih printer tujuan kemudian properties

3. Klik Paper/Quality kemudian pilih ukuran sesuai dengan kertas tersedia

3. Orientation

Orientasi pada kertas dibagi menjadi dua yaitu landscape dan potrait. Landscape adalah orientasi kertas yang memanjang ke samping atau bisa disebut juga horizontal sedangkan potrait adalah orientasi kertas yang memanjang ke bawah atau bisa disebut vertikal.

Biasanya landscape digunakan untuk mencetak tabel data atau denah suatu gambar yang membutuhkan kertas yang lebar, sedangankan potrait digunakan untuk mencetak laporan, makalah, dan masih banyak lagi yang membutuhkan kertas yang memanjang ke bawah.

Langkah mengatur orientasi kertas sama seperti di atas yaitu :

  1. Klik File lalu Print
  2. Pilih printer yang dituju kemudian klik Properties
  3. Cari menu yang terdapat pilihan orientasi kertas (Finishing)

4. Scale

Scale ini berguna untuk memperbesar atau memperkecil lembar kerja atau dokumen sebelum di cetak. Semakin kecil persentase scale, maka semakin kecil pula lembar kerja yang dicetak. Begitupun sebaliknya. Namun apabila tidak ingin repot mengatur scale, pilih saja “Shrink to fit” karena sistem akan menyesuaikan dengan kertas secara otomatis. Scale ditentukan saat berada di mode print preview.

5. Margin

Margin digunakan untuk menentukan ukuran tepi bagian atas, bawah, kanan, dan kiri dari kertas. Biasanya margin digunakan untuk mengatasi isi lembar dokumen yang terlalu dekat dengan tepi kertas. Langkah-langkah mengatur margin sebagai berikut:

1. Masuk ke mode Print preview

2. Klik Page setup

3. Klik Margins & Header/Footer

 

Selamat Mencoba | Semoga Bermanfaat